Universitas Muhammadiyah Purwokerto
Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) yakuwe pengembangan sekang IKIP Muhammadiyah Purwokerto.
Tulisan/artikel kiye urung / tembe diterjemahna sebagian sekang basa Indonesia. Mangga ngrewangi Wikipedia kanggo ngelanjutaken. Deleng uga pedoman alih basa Wikipedia. |
Sejarah
[sunting | besut sumber]UMP merupakan alih bentuk dari IKIP Muhammadiyah Purwokerto yang didirikan tanggal 5 April 1965, merupakan cabang IKIP Muhammadiyah Surakarta, beralamat di jalan dr. Angka Purwokerto. Pada awalnya terdiri dari dua fakultas yaitu Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) dan Pendidikan Umum. Pada 1968 IKIP Muhammadiyah Surakarta Cabang Purwokerto memisahkan diri dan berubah menjadi IKIP Muhammadiyah Purwokerto. Tahun 1974/1975 IKIP Muhammadiyah Purwokerto membuka Fakultas Keguruan Ilmu Sosial (FPIPS) Jurusan Pendidikan Geografi. Pada 1981/1982 dibuka Fakultas Keguruan Seni dan Sastra Jurusan Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia dan Pendidikan Bahasa Inggris. Tahun 1983/1984 dibuka Jurusan PMP-KN, Jurusan Pendidikan Sejarah (FPIPS) dan Jurusan Psikologi Pendidikan dan Bimbingan (FIP). Pada 1984/1985 berdiri Fakultas Tarbiyah IKIP Muhammadiyah Purwokerto yang embrionya berasal dari Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Muhammadiyah. Pada 1985 IKIP Muhammadiyah Purwokerto merelokasi kampusnya dari Jl. Dr. Angka ke Dukuh Waluh Purwokerto, secara bertahap sampai selesai pada tanggal 1 Oktober 1986. Pada 1987/1988 dibuka Fakultas Pendidikan MIPA Jurusan Pendidikan Matematika dan Jurusan Pendidikan Biologi. Tahun 1995 dengan SK Dirjen Dikti Depdikbud No. 345/DIKTI/Kep/1995 tanggal 26 Juli 1995 IKIP Muhammadiyah Purwokerto berubah menjadi Universitas Muhammadiyah Purwokerto di Purwokerto. Dalam Diktum Kedua SK tersebut, diberikan status terdaftar pada fakultas-fakultas baru beserta jurusan dan program studinya, yaitu Teknik (Sipil dan Kimia), Pertanian (Sosial Ekonomi dan Budidaya Tanaman Holtikultura), Perikanan (Budidaya Perairan dan Manajemen Sumberdaya Perairan), dan Fakultas Ekonomi (Manajemen S1/ D3, Akuntansi S1/D3) yang didirikan tanggal 1 Juni 1995. Tanggal 9 Oktober 1997 Fakultas Tarbiyah berubah menjadi Fakultas Agama Islam (SK Dirjen Binbaga Islam No. E/326/1999 tertanggal 14 Oktober 1999). Pada 8 April 1998 Fakultas Psikologi menyusul dibuka dengan Program Studi Psikologi S1 (SK Dirjen Dikti Depdikbud RI No. 113/DIKTI/KEP/1998). Pada 2000/2001 dibuka Fakultas Sastra, Fakultas Hukum, Fakultas Farmasi dan mengembangkan Fakultas Perikanan menjadi Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan serta membuka jurusan Teknik Elektro pada Fakultas Teknik (SK Dirjen DIKTI No. 226/DIKTI/Kep/2000 tanggal 13 Juli 2000). Pada 2000 Akper dan AKL Muhammadiyah Purwokerto diintegrasikan ke UMP menjadi D-III Keperawatan dan D-III Kesehatan Lingkunagan (SK Dirjen Dikti No. 215/D/O/2000 tanggal 9 Oktober 2000). Sampai saat ini, UMP memiliki sebelas fakultas dan dua puluh sembilan program studi.
Pranala Jaba
[sunting | besut sumber]
mBalik ming: Purwokerto